Sabtu, 23 Mei 2015

Kesimpulan : PERUBAHAN DAN PENGEMBANGAN ORGANISASI

Sebuah perubahan dalam organisasi yang dimulai pada satu titik berlanjut melelui serangkaian tahap dan mencapai puncak dalam hal yang diharapkan oleh mereka yang terlibat.
Ada dua faktor, yaitu :
Faktor Internal adalah sebuah faktor yang ada didalam organisasi.
Contoh : perubahan tujuan, perubahan kebiakan, perubahan wilayah operasi tujuan, volume kegiatan yang bertambah, dan sikap dan perilaku para anggota.
Faktor Eksternal adalah sebuah faktor yang berasal dari luar organisasi.
Contoh : politik, hukum, kebudayaan, teknologi, SDA, demografi, dan sosiologi.
Pengembang organisasi adalah sebuah proses terencana untuk mengembangkan kemampuan organisasi dalam kondisi dan tuntutan lingkungan yang slalu berubah, sehingga dapat mencapai kinerja yang optimal. Yang dimana bertujuan untuk perbaikan fungsi organisasi itu sendiri.

LANGKAH PERUBAHAN ORGANISASI
1. Mengadakan pengkajian
2. Mengadakan identifikasi
3. Menetapkan perubahan
4. Menentukan strategi
5. Melakukan evaluasi

Perencanaan Strategi dan Pengembangan Organisasi
Beberapa hal yang harus diperhatikan dalam perencanaan strategi dan pengembangan organisasi.
- Perumusan organisasi
- Misi
- Tujuan
- Strategi
- Kebijakan
- Implementasi Strategi
- program
- Anggaran
- Prosedur

Tidak ada komentar:

Posting Komentar